Beranda ekonomi 455 Jamah Haji Kloter 5 Diserahterimakan ke PPHI Embarkasi Balikpapan

455 Jamah Haji Kloter 5 Diserahterimakan ke PPHI Embarkasi Balikpapan

0
Asisten Pemkesra Setkab Kutim - Suko Buono, mewakili Pemkab Paser, Samarinda dan Kutim menyerahkan 455 Jamaah Haji Tahun 2019 kepada Hormansyah - PPHI Embarkasi Balikpapan.

Loading

SANGATTA (22/7-2019)

                Setelah istirahat beberapa jam di asrama, semua jamaah haji Kloter 5 Balikpapan yang terdiri warga Kutim, Samarinda dan Paser, usai shalat dzuhur mengikuti prosesi serah terima dari Pemerintah Daerah (Pemda) asal jamaah kepada PPHI Embarkasi Balikpapan.

                Penyerahan seluruh jamaah haji sebanyak 455 orang berlangsung diaula Embarkasi Haji Balikpapan. Mewakili tiga daerah, Suko Buono – Asisten Pemerintahan dan Kesra Setkab Kutim menyerahkan data semua jamaah. “Kami berdoa, semua jamaah haji berangkat dalam utuh dan kembali utuh serta sempurna dalam melaksanakan ibadah haji,” kata Suko Buono yang saat menyerahkan jamah ke Hormansyah  – PPHI Embarkasi Balikpapan.

Jmaah Kloter 5 Embarkasi Balikpapan mengikuti acara penyerahan dan pembekalan oleh PPHI Embarkasi Balikpapan.

                Kepada jamaah haji, Suko Buono berpesan untuk menjaga kekompakan regu, rombongan dan kloter serta terus menjaga kesehatan terlebih sebelum waktu wukuf. Jamaah Haji Kloter 5 Balikpapan yang berjumlah 455 orang terdiri jamaah dari Paser sebanyak 249 orang, kemudian Kutim 180 orang dan Samarinda 21 orang ditambah 5 orang petugas.

Kloter 5 Balikpapan terbang ke Jeddah pada Selasa  (23/7) pukul 14.30 Wita dengan pesawat Garuda Indonesia jenis Boeing 747. Penerbangan ke Jeddah diperkirakan 11 jam,  sehingga  diperkirakan tiba di Bandara King Abdul Azis  pukul 21.30 WAS atau 03.30 Wita (Rabu,red). Setiba di Jeddah, jamaah langsung dibawa ke Hotel Manazel Al Marwa Jalan Abraj Al Bait Makkah,  tempat bermalam selama di Makkah.

                Kloter  yang dipimpin  Abdul Gafur Yusuf  sebagai TPHI,  dibantu   Nanang Gazali Ibrahim Baen (TPIHI), dr Hardiansyah Baharuddin,  Suparno dan Rahdatu Fakhanur Rozi sebagai tenaga kesehatan ini paling banyak wanita yakni 250 orang dan pria 205, selain itu hampir 60 persen berusia di atas 50 tahun.(SK4)

Artikulli paraprakCatatan Perjalanan Haji (65)
Artikulli tjetërSoal Lahan Puskesmas :Bupati Sarankan Ahli Waris Menguggat Lewat Pengadilan Negeri