Beranda kutim 5 Nelayan Asal Bontang Hilang Kontak di Laut Bengalon

5 Nelayan Asal Bontang Hilang Kontak di Laut Bengalon

0

Loading

SANGATTA (14/2-2019)

                Lima orang  nelayan asal Bontang bernama Syarifuddin (48), Dandi (18), Ibrahim, Azis dan Ipad  dikabarkan hilang di perairan Bengalon, Rabu (13/2) kemarin. Upaya pencarian dilakukan Basarnas Pos Sanggata, Polres Kutim dan Lanal Sangatta.

                Octavianto – Kasi Operasi dan Siaga Basarnas, menerangkan informasi hilangnya nelayan asal Bontang ini diterima dari Syamsuddin – Pegawai  BPBD Bontang pada Pukul 6.30 Wita, Rabu (13/2). “Awalnya dilaporkan dua orang yang hilang yang Sy bahwa dua warga Bontang yang merupakan ayah dan anak mengalami kerusakan mesin, kemudian tiga anak Syarifuddin yakni Ibrahim, Azis dan Ipad yang menyusul untuk melakukan pertolongan juga dilaporkan mengalami kerusakan mesin sehingga sulit dihubungi,” terang Octavinto ketika dihubungi Suara Kutim.com, Kamis (14/2) petang.

                Lebih jauh disebutkann, Syariffudin dan Dandi  bertolak mencari ikan seak Sabtu (9/2) lalu namun pada Rabu (13/2) keluarga kehilangan kontak.  Berdasarkan infomasi awal, keberadaan Syarifuddin dan Dandi berada sekitar pantai Sekerat atau sekitar 20 Notical Mil yang dapat ditempuh dalam 1,5 jam. (SK11)

Artikulli paraprakHerlang : Kawasan Munte Harus Ditata Jangan Kumuh
Artikulli tjetërTerjadi di Sangkulirang : ABG Digilir 5 Orang, Siapa Ayah Anaknya