Beranda kutim Di NasDem Hero 10 K :Pelari Luar Kutim Merajai Semua Katagori

Di NasDem Hero 10 K :Pelari Luar Kutim Merajai Semua Katagori

0
Para juara lomba lari NasDem Hero 10 K menerima hadiah dari panitia.

Loading

SANGATTA (26/11-2017)
Prediksi Rahman – salah satu peserta Lomba Lari NasDem Hero 10 K ternyata benar, atlit-atlit luar Kutim, mendominasi. Hal itu terlihat jelas ketika bendara start dikibarkan Sekda Kutim Irawansyah bersama Ketua Partai NasDem Kaltim Harbiansyah Harbian, atlit-atlit luar Kutim yang sudah memadati bagian terdepan langsung lari kencang.

Pelari asal Sangatta Jumadi bersama Arif – putranya sama-sama meraih tempat ke 7 di kelompok berbeda.
Bahkan ketika Suara Kutim.com mengikuti mereka tercatat rata-rata dalam lima ratus meter pertama mereka berlari dengan kecepatan 60 kilometer perjam. Sementara, pelari lokal yang umumnya berada di baris belakang tampak kesulitan ingin berlari kencang karena banyak peserta yang kecepatannya rendah.
Berbekal pengalaman di sejumlah kejuaraan, akhirnya 10 tempat di kelompok umum putera diraih pelari luar Kutim. Di kelompok ini, tempat pertama direbut Dasmin dari BEEF Runur Samarinda dengan catatan waktu 34.35.91, sementara kedua diraih Fredy Patiasina juga dari BEEF Runur dengan waktu 34.59.05 dan ketiga Andi Muklis dari Bontang dengan waktu 35.31.69, sementara tempat ke 4 hingga 10 masing-masing diraih Akbar Tanjung (Bontang), Agung Pujiono (Yon Kavaleri), Abdul Kadir (Makassar), Andika Suta (Berau), Manurung, Dikki Asgar dan Catur kesemuanya dari Balikpapan.
Baru dikelompok putri terdapat atlit Kutim seperti Intan Suci, Rima, Feni Law, Srimulyanti dan Devi yang meraih tempat ke 5,6 kemudian 8,9 dan 10. Sementara tempat pertama diraih Feri Sunapiyo dari Kukar dengan waktu 42.38.63, kedua Feby dari Berau (47.34.87) dan Sindy juga dari Berau yang mencatatkan waktu 49.23.75 sehingga berada di tempat ketiga.
Dikelompok veteran usia 40 tahun ke atas, tempat pertama direbut Gusti Rofik dari Martapura Kalsel dengan waktu 37.34.44, disusul Sugiyono (Kukar – 38.19.04), Suprihono (Samarinda – 39.57.37), kemudian Lukman (Bontang), Ibrahim (Makassar), Mispar A (Bontang), Jumadi (Sangatta), Jaka W (Bontang), Tajuddin dan Nurdin keduanya dari Sangatta.
Pada kelompok pelajar putri, tempat pertama diraih Alvina dari Balikpapan dengan waktu 44.24.37, disusul Nila S (Balikpapan – 45.38.28) dan Nurhalisa (Bontang-47.44.25) masing-masing sebagai juara ketiga dan empat.
Sementara tempat ke 4 hingga 10, direbut Silvania (Bontang), Andini (Berau), Asira dan Diah (Kukar), Andi (Sulsel), Yesica (Bontang) dan Nuralia dari Samarinda. Di kelompok pelajar putera, tempat pertama diraih Alfianor dari Kukar (38.29.25), sementara tempat kedua diraih Basaruddin (Bontang – 39.00.35), dan ketiga oleh M Alfianur (Tenggarong – 39.27.32), posisi ke 4 hingga 10 diraih Adam Hamzah (SKOI), kemudian Gabriel, Ezra, Arief dan Torib Arsil kesemuanya dari Sangatta, setelah itu M Arif Fandy (Samarinda) dan Ahmad Amrullah dari Bengalon.
Peserta yang langsung pingsan saat masuk garif finis.
Kepada juara pertama hingga enam disediakan hadiah berupa medali dan uang pembinaan masing-masing Rp6 Juta, Rp4 Juta, Rp2 Juta, Rp1 Juta, Rp750 ribu dan Rp500 Ribu. Sementara juara ke 7 hingga 10 mendapat uang pembinaan Rp300 ribu.
Namun yang tak kalah menariknya, panitia juga menyediakan 6 unit sepeda motor sebagai hadiah utama door prize, selain sepeda pancal, televise dan lemari es yang kesemuanya sumbangan kader Partai NasDem.(SK12)

Artikulli paraprakSekda Harapkan Lomba Lari NasDem Hero 10 K Picu Pembinaan Atlit Kutim
Artikulli tjetërPemerintah Pusat Bakal Tarik Pengelolaan Pelabuhan Laut di Kenyamukan