Beranda kutim diskominfo Dukung Tim Medis, Bupati Serahkan APD ke RSU Kudungga

Dukung Tim Medis, Bupati Serahkan APD ke RSU Kudungga

0

Loading

SANGATTA (2/4-2020)

            Peduli dengan tenaga kesehatan yang menangani pasien Virus Corona, Bupati Kutim Ismunandar sebagai Ketua Gugus Percepatan Penanganan Covid-19, Kamis (2/4) menyerahkan 50 Alat Pelindung Diri (APD) kepada  Anik Istiyandri – Direktur RSU Kudungga.

Bupati Ismunandar menyerahkan APD ke Direktur RSU Kudungga (Foto Ist)

            APD yang berarti bagi tim medis yang menangani pasien Covid 19 ini merupakan bantuan Sekretariat Daerah (Setda) Kutim.  Selain APD, Bupati  Ismunandar disaksikan sejumlah pejabat juga  menyerahkan 5000 masker dan sarung tangan, sepatu, helm, kacamata. “Semoga APD yang ada ini bisa digunakan maksimal, karena ancaman Corona terbuka lebar di Kutim,” kata Ismu usai menyerahkan APD di Posko  Gugus Percepatan Penanganan Covid 19 yang arena dengan Kantor  BPBD Kutim.

Direktur RSU Kudungga  Anik Istiyandari mengaku senang dengan APD yang ia terima, pasalnya untuk memenuhi kebutuhan merawat pasien Corona, APD sulit didapatkan. “Sekarang ini sulit mencari APD di mana-mana karena hampir di seluruh Indonesia mengalami kesulitan yang sama, sementara ancaman Corona terus menghantui,” ujar Anik seraya menambahkan   sudah memesan APD , tapi  belum datang.

Kepada wartawan, Bupati Ismunandar mengimbau warganya untuk aktif membantu pemerintah untuk memutus dan memberantas viros Corona yang tak bisa dilihat. Upaya yang perlu dilakukan masyarakat, kata Ismu seperti meningkatkan kebersihan diri, lingkungan dan mengatur jarak. (ADV-KOMINFO)