Beranda KABAR KALTIM Isran : Sambut Tahun Baru Dengan Lebih Mendekatkan Diri Kepada Allah SWT

Isran : Sambut Tahun Baru Dengan Lebih Mendekatkan Diri Kepada Allah SWT

0

Loading

SANGATTA (29/12-2018)

                Prihatin dengan bencana alam yang menimpa Indonesia di tahun 2018, terakhir di Jawa Barat dan Lampung, Gubernur Kaltim Isran Noor mengimbau warga Kaltim, tidak menyambut tahun baru 2019 dengan hura-hura namun semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT, agar di tahun 2019, Indonesia lebih aman dan damai terlebih akan digelar Pemilu dan Pemilihan Presiden (Pilpres).

                Kepada Suara Kutim.com, mantan Bupati Kutim ini mengakui ia telah menerbitakn surat edaran kepada seluruh bupati dan walikota serta pimpinan OPD dan BUMD Pemprov Kaltim untuk menyambut malam tahun baru dengan aktifitas berlebihan bahkan terkesan menghambur-hambur dana seperti menyalakan kembang api, petasan. “Sebaiknya dilakukan kegiatan ibadah sesuai agama masing-masing, dengan lebih banyak intropeksi diri terhadap apa yang sudah dilaksanakan pada tahun 2018 sehingga lebih optimis di tahun 2019,” kata Isran.

                Kenapa imbauan hanya disampaikan kepada lingkungan pemerintah, ujar Isran, diharapkan menjadi contoh kepada masyarakat.

                Pria yang gembar bershalawat ini, menyebutkan Pemprov Kaltim akan menggelar kegiatan dzikir, istighosah di Halaman Kantor Gubernur Jalan Gajah Mada Samarinda. “Mari kita berdoa kepada Allah SWT, agar Indonesia tidak lagi diberi musibah selain itu mari kita doakan saudara kita yang menjadi korban gempa bumi, tanah longsor dan tsunami agar wafat dalam keadaan sahid sedangkan yang selamat namun harta bendanya habis selalu tabah dan segera bangkit dari penderitaan yang dialami,” imbuh Isran Noor.(SK8)

Artikulli paraprakAnggota Saka Wira Kartika Kutim Dibekali Makna 5 Krida
Artikulli tjetërBupati Larang OPD Gelar Acara Malam Tahun Baru, Kecuali Kegiatan Ibadah