Beranda ekonomi Pembangunan Jalan Ring Road Butuhkan Dana Sebesar Rp267 M

Pembangunan Jalan Ring Road Butuhkan Dana Sebesar Rp267 M

0
Pekerja sedang mengerjakan proyek ring road di Sangatta Utara.

Loading

SANGATTA (9/2-2018)

Aswandini Ekatirta – Kadis PU Kutim
Pembangunan jalan lingkar ruas APT Pranoto-Soekarno Hatta sepanjang 9 Km bakal menghabiskan dana sebesar Rp267 M. Kepala Dinas PU Kutim Aswandini Eka Tirta, menerangkan, proyek yang dikerjakan bertujuan membuat jalan alternative dalam Kota Sangatta ini, pada tahap pertama menghabiskan dana sebesar Rp121 M sedangkan tahap kedua sebesar Rp146 M.
“Nilai proyek cukup besar karena jalan kontruksi beton setebal 30 Cm,” terang Aswan ketika disambangi Suara Kutim belum lama ini.
Ia menambahkan, proyek dengan skema tahun jamak ini dikerjakan dua kontraktor yakni jalur APT Pranoto – Jalan Pendidikan, senilai Rp48 miliar, sementara kontraktor ke II mengerjakan jalur Jalan Pendidikan – Jalan Soekarno Hatta dengan nilai kontrak Rp98 miliar.
Terkait lahan yang masih belum tuntas dibebaskan, Aswan mengatakan urusan lahan diurusi oleh Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang (DPPR). Namun Aswan mengatakan, awalnya DPPR telah menyanggupi untuk melakukan pembebasan lahan yang dibutuhkan sehingga proyek bisa dilelang.
“Pembebasan lahan diserahkan ke DPPR yang dipimpin Pak Yusuf Samuel, karena memang dari awal mereka yang kerjakan. Mereka tahu lokasi mana saja yang telah mendapat DP, mana yang belum. Karena itu kami berharap DPPR memang bisa menyelesaikan masalah lahan jalan ini, agar pekerjaan cepat dilanjutkan pemenang tender,” pintanya.
Proyek yang membentang dari Jalan APT Pranoto ini telah dikerjakan pada tahap pertama, dengan nilai pekerjaan Rp121 miliar. Jalan ini awalnya dikerjakan satu jalur hingga tembus, namun karena masalah lahan, tidak bisa tembus. Akhirnya dikerjakan dua jalur, agar anggaran habis, dengan menyisahkan pekerjaan panjang jalan sekitar 50 persen, yang tahun ini akan kembali dilanjutkan. Jalan ini akan menjadi jalur alternatif , yang menghubungkan jalan APT Pranoto dengan Jalan Soekaro Hatta Sangatta sehingga kela dalam Kota Sangatta terdapat jalan-jalan alternative serta mempercepat perkembangan kota.(SK2)

Artikulli paraprakAnggota Hanura Diinstruksikan Alihkan Perjuangan ke Syaharie Ja’ang – Awang Ferdian
Artikulli tjetërKasmidi Minta Diusut Pembantai Orang Utan di Teluk Pandan