Beranda ekonomi Rahmaddi : Bengalon Kekurangan Unit Damkar, Harus Ditambah

Rahmaddi : Bengalon Kekurangan Unit Damkar, Harus Ditambah

0

Loading

Sangatta. Kurangnya mobil Pemadam kebakaran (PMK) di Kecamatan Bengalon, menjadi salah satu sebab sulitnya petugas PMK menangani kebakaran di wilayah tersebut. Karenanya, anggota DPRD Kutim dari wilayah Dapil III, Rahmaddi meminta pihak perusahaan agar bisa menempatkan unit pemadam kebakarannya di wilayah padat penduduk.

“Seperti dari kasus kebakaran yang terjadi sebulan yang lalu. Jika pemadam kebakaran dari pihak perusahaan tidak turun, kemungkinan kebakaran akan merembet kerumah yang lain. Karena kemampuan Unit Pemadam yang dimiliki Pemerintah belum maksimal, lantaran masih kekurangan unit kendaraan,” ujar Rahmaddi.

Lanjut Rahmaddi, dirinya berharap agar Pemkab Kutim bisa menyurati seluruh seluruh perusahaan yang beropersi di Bengalon, agar bisa penempatan unit pemadam kebakarannya ditengah pemukiman warga. Sehingga bila terjadi musibah kebakaran, bisa dilakukan pencegahan agar kebakaran tidak merembet ke rumah warga yang lain.

“Biasanya setiap perusahaan memiliki unit Pemadam Kebakaran lebih dari satu. Jika memungkinkan, bisa menempatkan 1 unit pemadam kebakarannya di wilayah padat penduduk. Karena jika posisi unit pemadam kebakarannya masih di wilayah perusahaan dan terjadi kebakaran di wilayah penduduk, unit Damkar perusahaan sangat susah untuk keluar karena terlebih dahulu harus mengurus beberapa izin, seperti ke pihak security perusahaan,” ujar Politisi Partai Persatua Pembangunan (PPP) ini.

Namun demikian, dirinya tetap berharap Pemkab Kutim emmberikan solusi dengan tetap menganggarkan penambahan unit Damkar di wilayah Bengalon.

“Baiknya Pemkab Kutim juga tetap menganggarkan penambahan unit Damkar untuk Bengalon. Sehingga tidak terlalu bergantung denganpihak perusahaan,” pungkas Rahmaddi.

Artikulli paraprakE Ditetapkan Sebagai Tersangka Dalam Dugaan Korupsi Di PDAM
Artikulli tjetërPemkab Diminta Bantu Petani Kelapa Sawit