Beranda kutim Sebelum Asar, Koper Jamaah Haji Sudah Masuk Truk

Sebelum Asar, Koper Jamaah Haji Sudah Masuk Truk

0
Penerimaan koper jamaah haji Tahun 2019 di Masjid Agung Al-Faruk Sangatta.

Loading

SANGATTA (29/7-2018)
Kementrian Agama Kutim mengapresiasi kesiapan Jamaah Haji Kutim Tahun 2018 yang selalu on tim dan taat dengan jadwal. Penilain itu disampaikan Kepala Kantor Kemenag Kutim Ambotang saat meninjau penerimaan koper jamaah di Masjid Agung Al-Faruk Sangatta.
“Sesuai jadwal, semua koper sudah diterima petugas dan langsung dimasukan dalam truk yang akan membawa semua koper ke Embarkasi Haji Balikpapan di Batakan,” terang Ambotang.
Bersama Kasi Penyelenggaran Haji dan Umrah, Sofyansyah disebutkan jamaah haji yang menyerahkan kopernya di Sangatt sebanyak 177 orang, sisanya 3 orang di Embarkasi Haji Balikpapan, Senin (30/7) besok.
Terhadap koper jamaah haji Kutim, Panitia menyediakan 2 truk yakni Nopol KT 8238 NT dan KT 8260 RC. Sedangkan untuk jamaah disediakan 4 bus masing-masing berkapasitas 40 kursi.
Jemaah haji asal Kutim, dijadwalkn berangkat ke Arab Saudi, Selasa (31/7) pukul 17.10 Wita dengan pesawat Garuda Indonesia Nomor Penerbangan GIA 4104. Rombongan jamaah haji Kutim ini, Senin (30/7) subuh, diberangkatkan dari Masjid Agung Sangatta menggunakan 4 unit bus.
Sofyan menerangkan Jamaah Haji Kloter IV Balikpapan yang berjumlah 450 orang terdiri warga Kutim sebanyak 180 orang, Kubar (93) Bontang (146) dan Balikpapan (31) dipimpin DR Rusdiansyah dari Kutim dengan Dokter Kloter Dr Ratih dari Balikpapan, ditambah TPHI dan TPHD. “Di Makkah akan mengingnap di Hotel Grand Al- Asseel di kawasan Aziziah dengan nomor pemondokan 508, sedangkan di Madinah di Hotel Lu Luat Mubarak 1 yang berada dalam wilayah Markaziah Gharbiah dengan nomor pemondokan 305,” terangnya.(SK11)