Beranda kutim Terima Kasih Polri

Terima Kasih Polri

0

Loading

SANGATTA (11/7-2018)
Peringatan Hari Bhayangkara ke 82 di Mapoles Kutim, dipimpin Bupati Ismunandar. Upacara yang dihadiri berbagai kalangan ini, ditandai dengan pembacaan amanat Presiden Jokowi. Upacara yang bertemakan “Dengan Semangat Prometer Polri Siap Mengamankan Agenda Kamtibmas Tahun 2018 dan 2019” ini diikuti oleh barisan TNI-Polri dan Instansi Pemerintah Kabupaten Kutai TImur, serta pelajar.
Presiden Jokowi atas nama rakyat, bangsa dan Negara, menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada anggota Polri. Ucapan terimakasih dan penghargaan, disampaikan Preside kepada anggota Polri yang dengan kesungguhan mengemban tugas di wilayah terpencil, pedalaman, perbatasan dan luar negeri.
Apresiasi presiden juga disampaikan atas kerja Polri dalam menjaga keamanan selama mudik lebaran, apresiapasi disampaikan untuk anggota polri yang selalu hadir untuk memastikan keamanan pada perayaan Idul Fitri dan pengamanan pilkada serentak. Apa yang dilakukan seluruh anggota Polri, merupakan wujud pengabdian kepada bangsa dan Negara.
Dalam amanatnya, presiden mengingatkan Polri tidak lengah, tetap sigap dan waspada dalam menjalankan tugas, selalu mengembangkan diri dan melakukan trobosan-trobosan, untuk mengatasi ancaman yang ada, Polri harus melakukan pemetaan dini atas potensi ancaman keamanan dan ketertiban, yang terjadi di masyarakat, yang dilanjutkan dengan melakukan langkah-langkah pencegahan.
Bupati Ismunandar seusai memimpin upacara juga menyampaikan ucapan selamat kepada Kapolres Kutim AKBP Teddy Ristiawan berserta anggota. “Kutim hingga saat ini masih aman dan terkendali, ini tiada lain karena dukungan aparat keamanan yang setia menjaga Kutim,” kata Ismunandar.(ADV-KOMINFO)

Artikulli paraprakSambut Smart Regency, Kominfo Kutim Gelar Bimtek
Artikulli tjetërIsmu : Masih Ada Kecamatan Blank Area