Beranda hukum Belum Dipastikan 5 Korban Ditemukan

Belum Dipastikan 5 Korban Ditemukan

0

Loading

SANGATTA (12/2-2018)
Informasi ditemukannya 5 korban kapal tabrakan di perairan Tanjung Mangkaliat Kecamatan Sandaran menjadi simpang siur. Namun, beberapa pihak yang dihungi Suara Kutim.com belum bisa memberikan kepastian sementara tim gabungan masih melakukan pencarian.
Kapolres Kutim AKBP Teddy Ristiawan menerangkan belum ada informasi valid kabar ditemukannya korban. “Belum ada informasi, kini tim yang dipimpin Wakapolres masih melakukan pencarian,” terangnya.
Sebuah akun di media sosial bernama Irfandt Poetra Kutai dalam postinganya di Forum Jual Beli Sangatta Kutai Timur menuliskan “Alhamdulillah Allah Huakbar, informasi sudah 5 orang ditemukan. Ditemukan di perbatasan Malinau – Berau. 5 Korban selamat. Untuk nama-namanya belum diketahui, mohon doanya warga net”.
Tentus saja kabar penemuan ini viral di forum ternama di Kutim ini, namun Kepala Desa Tanjung Mangkaliat, Asmuni ketika dikonfirmasi kaget jika korban ditemukan di perbatasan Berau dan Malinau. “Itu jauh sekali, arus air di Tanjung Mangkaliat ini mengarah ke Philipina. Namun semoga saja kabar itu benar, dan mereka selamat semua,” kata Asmuni.
Keraguan juga dilontarkan Dolli – warga Berau ketika dihubungi Suara Kutim.com, melalui telepon ia menyebutkan perbatasan Berau dengan Malinau dilihat jaraknya dengan TKP, jauh. “Kalau TKP di Tanjung Mangkaliat itu ke arah Philipina, tapi kami akan cek juga dengan desa dan kecamatan sekitar Manilau untuk memastikan kebenaran informasi itu,” kata Dolli yang kesehariannya bertugas di Badan Kesbangpol Berau.
Selain itu Yuliana – putri Sukri, korban yang selamat ketika dihubungi Suara Kutim.com mengaku di Posko Pencarian, belum terdengar kabar kepastian informasi yang viral di media sosial. “Belum ada, saat ini baru bapak saya, alhamdulillah beliau sehat,” kata Yuliana melalui telepon.
Kasus tabrakan kapal Tarawani Baru dengan Tug Boat Jaya Pratama Abadi, terjadi Minggu (11/2) pukul 05.00 Wita. Penumpang kapal yang berjumlah 7 orang terdiri 2 orang ABK dan 5 penumpang, dinyatakan 6 orang hilang dan 1 orang selamat atas nama Sukri.
Ke 6 orang yang dinyatakan hilang dan sedang dalam pencarian yakni Jakaria (56) warga Gang Barito Sangatta Utara, kemudian Kardi (45) warga Jalan AW Syahrani Sangatta Utara, Marten alias Opa, warga Jalan Hidayatullah Sangatta Utara, Seno, warga Gg Selamat Sangatta Utara, Rustam warga Jalan Yos Sudarso Gang Munthe Sangatta Utara, Sukri (57) warga Jalan Sepakat Sangatta serta 1 orang pria dengan perkiraan usia 30 tahun. Sukri berhasil diselamatkan warga Tanjung Mangkaliat yang kebetulan sedang melintas di lokasi kejadian.(SK2/SK3/SK4/SK12)

Artikulli paraprak3 Jembatan Senilai Rp130 M Dibangun Melalui Proyek Multi Years
Artikulli tjetërJumlah dan Areal Pencarian Ditingkatkan, Puluhan Masyarakat Terlibat