Beranda kutim adv pemkab Demi Pemilu Sukses, Kesbangpol Gelar Rakor

Demi Pemilu Sukses, Kesbangpol Gelar Rakor

0

Loading

SANGATTA (5/3-2019)

                Sekretaris Daerah (Sekda) Kutim Irawansyah mengingatkan semua camat untuk membantu KPU dan PPK serta Bawaslu Kutim dalam mempersiapkan sekaligus melaksanakan Pemilu  dan Pilpres Tahun 2019 yang tinggal sebulan.

Sekda Irawansyah saat memimpin Rakor Pemilu dan Pilpres Tahun 2019.

                Saat membuka Rakor Persiapan Pemilu dan Pilpres 2019 di ruang Arau Kantor Bupati Kutim, ditegaskan Irawan, meski KPU sebagai penyelenggara namun keterlibatan pemerintah tetap ada karena masalah kesuksesan Pemilu dan Pilpres tanggungjawab bersama terlebih pemerintah.

                Sekda Irawan membenarkan Pemilu dan Pilpres Tahun 2019 merupakan yang kali pertama digelar bersamaan. Ia menaruh harapan, camat ikut menyebarkan informasi kepada masyarakat untuk ikut mensukseskan Pemilu yang bersamaan dengan Pilpres. “Memang saat ini kayaknya Pilpres lebih ramai, namun semuanya lebih penting bagaimana masyarakat bisa ikut berpartisipasi serta mendongkrak posisi Kutim yang selalu berada di posisi terendah dalam partisipasi masyarakat,” imbuhnya.

Dalam Rakor yang dihadiri Ketua PN Sangatta, KPU, Bawaslu, Polres Kutim, Kodim Sangatta, Lanal Sangatta, Kejari Sangatta serta Satpol PP, diakui Kepala Badan Kesbangpol Kutim Abdul Kader untuk meningkatkan koordinasi antarlembaga jika dalam pelaksanaan terjadi masalah yang dapat mempengaruhi jalannya Pemilu dan Pilpres yang sudah ditetapkan Rabu (17/4) mendatang.

                Kader menyebutkan hasil Rakor akan disampaikan dalam Rakor Forkopimda se Kaltim di Samarinda yang digelar di Lamin Etam Kantor Gubernur Kaltim. “Dalam rakor informasi KPU dan Bawaslu hal yang diharapkan, termasuk persiapan keamanan yang dilakukan Polres Kutim bersama jajaran TNI dan Satpol PP,” terangnya.(ADV-Humas Setkab Kutim)

Artikulli paraprakKamsiah : Pembentukan Kabupaten Sangkulirang, Harus Terwujud
Artikulli tjetërKPU Kutim Temukan 213 Lembar Surat Suara Rusak