Beranda hukum Dicuekin PT KPP, Dinas PU Akhirnya Perbaiki Pipa Induk PDAM Kaliorang

Dicuekin PT KPP, Dinas PU Akhirnya Perbaiki Pipa Induk PDAM Kaliorang

0

Loading

SANGATTA (9/9-2017)
Demi pelayanan publik tetap berjalan, Dinas PU Kutim akhirnya memperbaiki pipa PDAM Kaliorang yang terkena imbas penambangan PT KPP. Namun, keberatan melalui jalur hukum diserahkan ke PDAM.
Kepala Dinas PU Kutim, Aswandini Eka Tirta menyebutkan hingga dilakukan evaluasi, pihak PT KPP tidak berniat melakukan perbaikan. Pemkab Kutim, ujar Aswan, memperbaiki sendiri kerusakan pipa PDAM Kaliorang karena jika tidak diperbaiki, PDAM Kaliorang tidak bisa beroperasi dan dampaknya masyaraakt Kaliorang.
Kepada Suara Kutim.com ia menyebutkan pekerjaan perbaikan ditargetkan dalam pekaan depan selesai . “Jika selesai tinggal diaporkan ke camat sehingga kemungkinan, diharapkan sudah bisa beroperasi lagi pekan depan,” ujar Aswan.
Ditanya tanggungjawab PT KPP, termasuk melapor ke Polisi, ia menyatakan tetap dilakukan namun oleh PDAM. Terkait dana yang dibutuhkan untuk perbaikan yang terkena apat berat PT KPP, ditegaskannya hanya sebesar proyek penunjukan langsung atau masih di bawah Rp200 Juta.
Sebagaimana diberitakan sejak bulan Mei, PDAM Cabang Kaliorang tidak bisa beroperasi dan menyuplai air bersih ke pelanggan karena pipa induk dari sumber bahan bakunya rusak akibat aktivitas alat berat milik PT KPP.
Akibat tak bisamnya PDAM beroperasi, warga mengeluhkan terlebih musim kemarau mulai masuk sementara kebutuhan air meningkat. “Kami sudah lama menanti adanya air bersih, hanya beberapa bulan beroperasi kembali terganggu belakangan diketahui akibat pipa induk rusak,” kata Iwan salah seorang warga Kaliorang.(SK3)

Artikulli paraprakSpot Bagus, Pemancing Temukan Tapak Kaki Buaya
Artikulli tjetërWarga Tangkap Tersangka Penerkam Ny Salabiah, Panjangnya 3 Meter