Beranda kutim DYK Kutim Wajib Sukseskan Pemilu

DYK Kutim Wajib Sukseskan Pemilu

0

Loading

SANGATTA (23/3-2019)

                Keluarga besar Dharmayukti Karini (DYK) harus bisa menjadi bagian anggota masyarakat yang peduli dengan lingkungan, mencetak generasi muda yang sehat dan handa serta berkualitas. Ketua PN Sangatta, Rahmat Sanjaya sebagai pelidung DYK Cabang Kutim, juga mengingatkan anggota DYK mensukseskan Pemilu dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya Pemilu bagi pembangunan bangsa.

                Dihadapan Ketua PA Sangatta, anggota DYK dan Hakim serta pegawai PN Sangatta, Rahmat Sanjaya mengingatkan akan  peran DYK sebagai organisasi wanita di lingkungan Mahkamah Agung (MA). “Sebagai organisasi di lingkungan MA, diharapkan DYK Kutim bisa berkembang dan menjadi organisasi yang mampu menjadi organisasi kewanitaan lebih melek soal hukum,” pesan Rahmat Sanjaya.

                Musyawarah DYK Kutim yang bertemakan “Melalui Musyawarah Cabang ke -VI Dharmayukti Karini Cabang Sangatta. kita revitalisasi tugas pokok dan fungsi organisasi” terang  Ny Ayu Susmita sebagai ketua DYK Kutim, digelar sesuai hasil  MUNAS di Megamendung-Bogor serta  MUSDA di Pengadilan Tinggi Samarinda  tentang AD/ART, program kerja dan laporan pertanggung jawaban Dharmayukti Karini periode 2015-2018.

“Seluruh anggota DYK dapat lebih memahami dan mendalami peran dan tugasnya dalam menjalankan organisasi DYK, selain itu menyusun pengurus Dharmayukti Karini Cabang Sangatta periode 2018-2021 dan membahas program kerja,” terangnya seraya menambahkan hasil Muscab terpilih Ny Klaudia Christa Wardhani.(SK11)