Beranda ekonomi Harga CPO Dunia Merosot, Berimbas ke TBS Bulan Juni

Harga CPO Dunia Merosot, Berimbas ke TBS Bulan Juni

0
Dalam kunjungan ke Sandaran, Selasa (16/6) menyempatkan meninjau salah satu pabrik CPO di Sandaran.

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com (16/6)
Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit bulan Juni 2015 mengalami penurunan, bila dibandingkan bulan Mei lalu, harga sawit berumur 10 tahun lebih mencapai Rp1.572,82 perkilogram, namun di bulan Juni turun menjadi Rp1.495,82 perkilogram atau turun sebesar Rp77,00 perkilogramnya.
Kepala Dinas Perkebunan (Disbun) Kutim Akhmadi Baharuddin, Selasa (16/6) mengatakan penurunan harga akibat terus melemahnya harga jual minyak sawit atau crude palm oil (CPO) dunia. “Selain itu, produksi dan ketersediaan bahan baku di pasar lokal terus bertambah sehingga turut mempengaruhi penurunan harga tbs sawit bulan ini,” terangnya.
Disebutkan, Tim Penetapan Harga TBS Disbun Kaltim yang belum lama ini rapat di Tenggarong, menetapkan harga TBS kelapa sawit umur tiga tahun Rp1.311,54, umur empat tahun Rp1.339,25, umur lima tahun Rp1.367,21, umur enam tahun Rp1.402,56, umur tujuh tahun Rp1.416,31, umur delapan tahun Rp1.450,57, umur sembilan tahun Rp1.483,85 dan umur sepuluh hingga dua puluh lima tahun Rp1.495,82. “Harga CPO tertimbang Rp7.132,20, harga kernel rerata tertimbang yang sama sebesar Rp4.337,68 dengan indeks K sebesar 84,46 persen,” jelasAkhmadi.(SK-05/SK-09)