Beranda hukum Kantongi Ciri Pelaku Perampokan Rp885,5 Juta di Kongbeng, Pelaku Terus Diburu Polisi

Kantongi Ciri Pelaku Perampokan Rp885,5 Juta di Kongbeng, Pelaku Terus Diburu Polisi

0
Mobil UPTD Dinas Pendidikan Telen yang digunaklan Sutikno mengambil uang di BRI Kongbeng, namun karena keteledorannya uang itu justri dibiarkan dalam mobil sehingga memudahkan kawanan pencuri beraksi.

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com (5/10)
Per buruan terhadap pelaku perampokan uang Koperasi Kongbeng Harapan sebesar Rp885,5 juta, bulan lalu terus dilakukan Tim Buser Polres Kutim. Kapolres Kutim AKBP Rino Eko, ditemui seusai mengikuti peringatan HUT TNI ke 71 di Kantor Bupati, Rabu (5/10) menyebutkan data pelaku sedang dianalisa.
Kepada wartawan, kapolres menerangkan kuat dugaan 2 pelaku merupakan pelaku kejahatan antar daerah sehingga dilakukan koordinasi Polda Kaltim serta Polres se Kaltim dan Kaltara. “Ciri-ciri dan identitas pelaku sudah ada,” sebut kapolres.
Seperti diwartakan, aksi pencurian uang sebesar Rp 885,5 juta terjadi Selasa (23/8) lalu di Kongbeng ketika, Sutikno – seorang PNS di Telen, baru mengambil uang di Bank BRI Kongbeng. Uang yang diambil Sutikno merupakan uang petani sawit Koperasi Kongbeng Harapan, sebelum dibawa ke Kongbeng uang dalam jumlah besar itu dimasukan ke dalam tas di ruang kerja Kepala BRI Kongbeng, setelah itu Sutikno melanjutkan perjalanan ke Telen.
Apesnya, sebelum ke Kantor Koperasi, Sutikno yang menggunakan mobil UPTD Dinas Pendidikan Telen Nopol KT 1278 R terlebih dahulu mampir di sebuah dealer sepeda motor untuk membayar kredit, sementara tas berisikan uang banyak dibiarkan dalam mobil.
Beberapa saksi mata menyebutkan pelaku menggunakan sepeda motor dan melakukan aksinya tidak lama korban meninggalkan mobil. Diakui, aksi pencurian berlangsung cepat. “Pelakunya dua orang menggunakan sepeda motor dan helm, ketika membawa tas langsung menuju arah Barat,” terang seorang saksi mata yang datanya dirahasiakan.(SK2/SK3)

Artikulli paraprakDibalik Kecelakaan Susana di Jalan Soekarno – Hatta Sangatta, Tas Bersama 3 Unit HP, Dompet dan Cincin Ikut Raib
Artikulli tjetërWabup Kasmidi : Pejabat dan TK2D Terus Dievaluasi, Malas Dimutasi dan Dipecat