Beranda kesehatan Koramil Wahau Galakan Semanggat Jaga Kesehatan di Telen

Koramil Wahau Galakan Semanggat Jaga Kesehatan di Telen

0
Babinsa Desa Marah Haloq Sertu Harianto bersama pegawai Puskesmas Telen melakukan pemeriksaan kesehatan seorang Balita warga Marah Haloq Kecamatan Telen.

Loading

SANGATTA (20/6-2019)

Di era globalisasi,  ancaman kesehatan tak hanya terbatas pada penyakit emerging disease, new-emerging disease dan neglected disease. Berbagai ancaman kesehatan juga dipengaruhi oleh bahaya radiasi nuklir, biologi dan kimia (Nubika) dan juga bioterorisme serta ketahanan pangan. Terlebih lagi dengan peningkatan mobilitas manusia dan hewan lintas negara serta perubahan gaya hidup manusia mempercepat proses penyebaran wabah menjadi ancaman kesehatan global.

Sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat, Kodim Sangatta melalui Koramil Muara Wahau, belum lama ini menggelar bakti kesehatan bersama ibu-ibu warga Desa Marah Haloq Muara Kecamatan Telen.

Kegiatan yang dipusatkan di Posyandu ini, terang Danramil Muara Wahau Kapten Arh M Jabal bertujuan meningkatkan semangat masyarakat untuk membawa dan memeriksakan Balitanya ke Posyandu.

Bersama Babinsa Desa Marah Haloq Sertu Harianto, disebutkan ancaman gangguan kesehatan kepada masyarakat terus meningkat. Namun sebagai deteksi dini, semangat masyarakat untuk memeriksakan kesehatannya harus digalakan terlebih terhadap Balita yang merupakan generasi emas Indonesia.

Keterlibatan Babinsa dalam kegiatan masyarakat di bidang kesehatan, sebut Kapten Arg Jabal untuk meningkatkan kepedulian jajaran TNI – AD  kepada masyarakat.  Dijelaskan, sebagai satuan kewilayah  sepatutnya angota TNI-AD membantu masyarakat yang mengalami kesusahan baik dari segi materi maupun non materi  sesuai dengan 8 wajib TNI selain itu guna meningkatkan kemanunggalan TNI Rakyat dan memperkuat kesatuan dan rasa toleransi dan berbagi kepada masyarakat.

“Terlebih dibulan syawal ini sebagai hari kemenangan dan masih dalam suasana hari raya Idul Fitri,  yang terpenting kepedulian anggota TNI-AD khususnya kami di Koramil Muara Wahau terhadap masyarakat sekitar dan dapat meningkatkan semangat bagi pengurus posyandu untuk meningkatkan pelayanan dalam melayani masyarakat khususnya kesehatan balita di Desa Marah Halog,” sebut Kapten Arh M Jabal seraya menambahkan aksi yang dilakukan merupakan bagian dari Program Mulawarman Peduli.(SK4)

Artikulli paraprakCatatan Perjalanan Haji (34)
Artikulli tjetërKPC Sudah Raih 15 Kali Proper Emas Kaltim