PEMERINTAHAN Ismunandar dan Kasmidi Bulang harus mampu memberikan solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat Kutai Timur saat ini. Ketua DPRD Kutai Timur Mahyunadi berharap Bupati Ismunandar dan Kasimidi Bulang (Ismu-KB) lebih fokus menyelesaikan permasalahan yang kini dihadapi masyarakat.
Mahyunadi menilai masih banyak hal-hal yang belum tertangani dan terselesaikan dengan baik baik dari sisi pembangunan maupun kemasyarakatan. Menurutnya Politikus Partai Golkar ini menandaskan yang tidak kalah penting adalah perbaikan di tubuh struktur pemerintahan Kutiim dimana masih banyak pegawai dan pejabat tidak konsentrasi dengan aturan yanga ada dan asal menyelesaikan anggaran yang ada.
Dalam kacamatanya, karena tidak konsentrasi dengan tugas banyak pekerjaan tidak maksima. Mahyunadi berharap pemimpin yang ada saat ini mampu turun dan terjun langsung ke lapangan berinteraksi dengan masyarakat sehingga bisa menyerap permasalahan langsung rakyat dan tidak hanya duduk di belakang meja dan menunggu laporan dari bawahan yang biasanya ingin memuaskan pimpinan dengan laporan yang bagus-bagus atau istilahnya Asal Bapak Senang (ABS).
Mahyunadi berharap dengan kepemimpinan Ismu – KB, saat ini terjalin kerjasama antar lembaga legislatif dan eksekutif yang lebih harmonis. Terbangun komunikasi yang baik agar mapu menterjemahkan kebutuhan dan penyaluran anggaran APBD Kutim benar-benar untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat secara luas. (ADV-21/DPRD KUTIM)