Beranda KABAR KALTIM Pagi Ini Isran dan Hadi Dilantik Presiden Jokowi

Pagi Ini Isran dan Hadi Dilantik Presiden Jokowi

0

Loading

JAKARTA (1/10-2018)
Isran Noor dan Hadi Mulyadi – pagi ini akan dilantik Presiden Jokowi di Istana Negara sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Periode 2018 – 2023. Pelantikan yang disatukan dengan Gubernur dan Wagub Sulsel ini, semula digeser pukul 15.00 WIB.
Plt Sekda Kaltim Maliana menerangkan prosesi pelantikan kembali dilakukan pagi setelah Presiden dan Wapres mengikuti peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Lobang Buaya. “Kini sedang dilakukan gladi bersih di Istana Negara, setelah Presiden dan Wapres bersama undangan lainnya datang prosesi pelantikan langsung digelar,” terang Maliana.
Kepada Suara Kutim.com sejumlah undangan dari Kaltim sudah tiba di Jakarta diantaranya Plt Gubernur Kaltim serta Pimpinan DPRD Kaltim.
Pantauan Suara Kutim.com, selain pejabat Kaltim, sejumlah keluarga Isran Noor dan Hadi Mulyadi, juga sudah ada di Jakarta. Mereka tampak bahagia mengantarkan salah satu keluarga mereka menjadi Kaltim 1 dan 2. “Sebagai keluarga tentu bahagia senang, tentu harapan kami bisa melaksanakan amanah rakyat Kaltim yang memerlukan perhatian,” kata Fitriadi – kakak Hadi Mulyadi.
Berbagai kalangan, menilai pasangan Isran dan Hadi merupakan pasangan serasi yang punya gaya kepemimpinan yang bisa membawa Kaltim lebih maju. Isran yang religius, tegas dan tidak suka bertele-tele, kata Asri Tawang – warga Sangatta Utara, tentu mempercepat pembangunan Kaltim. Sementara, Hadi Mulyadi yang masih muda, religius, bersahaja menjadi modal besar bagi Isran untuk mensenjahterakan rakyat Kaltim meski tidak seratus persen. “Keduanya sama-sama religius, tegas dan berpengalaman baik dalam pemerintahan maupunb politik,” ujar Asri Tawang.(SK12)

Artikulli paraprakUce : Guru Jangan Gaptek
Artikulli tjetërWaspadai Paham Komunis, Jangan Lengah Sedikitpun