Beranda ekonomi Puncak Mudik di Sangatta Terjadi Hari Ini

Puncak Mudik di Sangatta Terjadi Hari Ini

0

Loading

Terminal antar kota di Sangatta
SANGATTA,Suara Kutim.com
Arus mudik di Sangatta, terjadi dalam beberapa hari terakhir  dan pucaknya hari ini ketika ribuan PNS serta Honorer Pemkab  memasuki waktu libur panjang. Pengamatan Suara Kutim. com di terminal bus, warga Kutim yang akan pulang cukup banyak sehingga yang tidak kebagian tiket terpaksa menggunakan jasa angkutan tidak resmi.
Sementara pengelola travel yang kini berjumlah lebih 20, mengaku permintaan terus meningkat dalam beberapa hari terakhir terutama antara tanggal 25 sampai 27 Juli. “Sekarang semua kursi sudah penuh, bahkan sejumlah armada telah dikerahkan tetap tidak memenuhi permintaan masyarakat,” kata  Nanik seorang pengelola travel dibilangan Jalan Yos Sudarso Sangatta Utara.
Tingginya animo masyarakat Kutim terutama Sangatta “mudik” lebaran,  pengelola travel sepakat menaikan tarif sebesar Rp25 ribu. Meski ada kenaikan yang disepakati pengelola travel degan  ATS (Asosiasi Travel Sangatta) sejumlah pelanggan mengaku tidak keberatan. “Terpenting dapat dan nyaman serta nyaman,” ujar Shinta salah seorang pelanggan Helda Travel.
Keterangan yang diperoleh Suara Kutim.com, sejak 21 Juli sampai 3 mendatang, tarif dari Sangatta ke Balikpapan menjadi Rp250 ribu, sementara Samarinda – Sangatta Rp200 ribu, kemudian Balikpapan – Samarinda Rp150 ribu. “Harga berbeda dengan jenis kendaraan yang digunakan, untuk jenis L300 atau elf 13 seat serta Inova tentu dibawah yang eksekutif,” terang sejumlah Nanik seraya menambahkan tarif kembali normal pada 4 Agustus mendatang.

            Terpisah Kasat Lantar Polres Kutim AKP Afrian dan Kadishub Johansyah Ibrahim, sama-sama mengingatkan pengemudi tidak memaksakan diri jika sudah lelah. “Lebih baik istirahat sebentar demi keselamatan semuanya,” pesan keduanya.(SK-03)
Artikulli paraprakManfaatkan Waktu Libur, Jangan Nambah
Artikulli tjetërSobirin : Zakat Memberikan Manfaat Banyak