Beranda ekonomi Solar dan Premium Di Kaliorang Dijual Rp25 Ribu

Solar dan Premium Di Kaliorang Dijual Rp25 Ribu

0

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com
Kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium dan solar  dirasakan warga pedalaman dan pesisir Kutai Timur (Kutim).  Karim, warga  Kaliorang  menyebutkan kelangkaan BBM jenis premium dan solar yang sudah terjadi  dalam beberapa minggu terakhir.
Ia menyebutkan,    kelangkaan BBM menyebabkan   antrian panjang hingga 400 meter baik kendaraan roda dua  maupun roda empat pada  Agen Premium dan Minyak Solar (APMS). Diakui, warga Kaliorang selama ini mengandalkan diesel sebagai sumber pembangkit listrik termasuk untuk keperluan kantor pemerintah. “Kami kerap tidak berdaya ketika mesin diesel mati karena ketiadaan BBM, surat terpaksa harus menggunakan mesin tik lagi,” ujar Karim yang sehari-harinya bekerja pada Kantor  Kecamatan Kaliorang.
Diungkapkan, jika harga BBM  di APMS   Rp6.500 perliter untuk premium dan Rp5.500 perliter untuk solar. Namun oleh  pengecer premium maupun solar   dijual  Rp15.000 hingga Rp25.000 per liter.

            Karim berharap pemerintah  memperhatikan dan segera mencarikan solusi atas kondisi kelangkaan BBM di Kecamatannya.  “Jika berlarut-larut, tingginya harga BBM di tingkat pengecer ini tentunya sangat memberatkan warga masyarakat,” kata Karim.(SK-03)