Beranda hukum Hari Ini 6 Orang Yang Lampaui Passing Grade, Satu Orang Dari...

Hari Ini 6 Orang Yang Lampaui Passing Grade, Satu Orang Dari Sumut

0

Loading

SANGATTA (13/11-2018)
Peserta seleksi SKD CPNS Pemkab Kutim tahun 2018 yang lolos passing grade terus bertambah, jika Senin (12/11) kemarin berjumlah 37 orang, hari ini bertambah 6 orang. Data yang dihimpun Suara Kutim.com peserta yang berhasil melampaui passing grade yakni Sri Hartinah P yang mengikuti seleksi formasi jabatan bidan terampil, kemudian Ahmad Subhan (Penera Ahli Pratama), Drg Rahmah Yaningsih (Dokter Gigi Ahli Pratama), Anne Siska Falentina Manik (Guru Agama Kristen Ahli Pratama), Rosnawati (Bidan Terampil) dan Widya Novrianna (Mediator Hubungan Industri Ahli Pratama).
“Hingga hari ke lima sudah ada 43 orang yang lolos passing grade, terbanyak bidan terampil sedangkan beberapa formasi lainnya belum banyak bahkan ada yang baru satu seperti mediator hubungan industri ahli pratama,” terang Kepala BKD Kutim Zainuddin Aspan.
Sejumlah peserta yang lolos passing grade hari ini bersyukur bisa lolos, dan mereka berharap bisa diangkat sebagai CPNS. Bagi mereka, lolos passing grade merupakan batu ujian berat, pasalnya soal yang ada terbilang sulit dan memerlukan kecermatan untuk menjawab. “Alhamdulillah, nggak mengira bisa lolos passing grade. Semoga saja pada tahap selanjutnya juga demikian, “ kata Rosnawati yang mengikuti seleksi di sesi ke 4.
Berdasarkan pengumuman panitia, pada sesi pertama yang berhasil lolos PG yakni Sri Hartinah P asal Enrekang – Sulsel, kemudian sesi kedua tercatat Ahmad Subhan asal PPU, pada sesi 3 ada 2 orang yakni Drg Rahmah Yaningsih dari Balikpapan, Anne Siska Falentina Manik dari Pemantang Siantar – Sumut, Rosnawati – Enrekang Sulsel di sesi 4 dan 5 tercatat Widya Novrianna – Sangatta Utara Kutim.(SK11)