Beranda hukum Hari Ini, Dukcapil Gelar GN-Jebol KTP Elektronika

Hari Ini, Dukcapil Gelar GN-Jebol KTP Elektronika

0

Loading

SANGATTA (27/12-2018)

                Masih banyaknya warga Kutim yang belum merekam data kependudukan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil), hari ini digelar pelayanan khusus dengan nama Gerakan Nasional Jemput Bola (GN-Jebol) Perekaman KTP Elektronika.

                Kegiatan yang dipusatkan di Kantor Camat Sangatta Utara, terang Kepala Dinas Dukcapil Kutim Januar Herlian  Putera Lembang Alam, sesuai Instruksi Mendagri sehingga warga yang belum melakukan perekaman bisa terekam datanya.

                Kepada Suara Kutim.com dijelaskan selama pelayanan GN-Jebol, dua perangkat perekaman dikerahkan yakni perekaman data off line dan on line. “Perekaman data off line dilakukan warga yang saat merekam datanya belum memasuki batas usia perekaman, namun tahun depan sudah masuk terlebih sebelum Pemilu sementara bagi warga yang sudah masuk batas usia perekaman langsung dilayani melalui sistem on line,” terang Januar.

                Sekedar diketahui, warga Kutim yang belum hasil inventaris Dukcapil mencapai 51 ribu orang dan terbanyak di Sangatta Utara mencapai 16 ribu orang. Mereka yang belum terdata ini, ujar Januar, umumnya sudah terdata melalui KTP nasional namun tidak melakukan perekaman kembali selain itu ada data warga yang lima tahun lalu belum berusia 17 tahun namun sejak perekaman KTP elektronika juga tidak melakukan perekam sementara perkiraan usianya sudah lebih 17 tahun saat ini.(SK11)