Beranda kutim Saat RPT, Anggota PPK Teluk Pandan Pingsan

Saat RPT, Anggota PPK Teluk Pandan Pingsan

0

Loading

SANGATTA (5/5-2019)

                Seorang anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Teluk Pandan bernama Sariah, dibawa ke RSU Kudungga Sangatta Utara karena pingsang saat mengikuti Rapat Pleno Terbuka (RPT) yang digelar KPU Kutim di Gedung Serba Guna (GSG) Pemkab Kutim.

                Keterangan yang dihimpun Suara Kutim.com, Sariah saat dibawa ke RSU Kudungga dalam keadaan pingsan. Dugaan sementara, ia kelelahan saat mengikuti RPT yang digelar sejak Sabtu malam kemudian dilanjutkan Ahad (5/5). “Kemungkinan Ibu Sariah kelelahan, karena PPK Teluk Pandan harus menyampaikan hasil rapat pleno mereka sejak Sabtu malam kemudian berlanjut Ahad,” terang beberaap aparat keamanan yang berusaha memberikan pertolongan kepada Sariah.

                RPT yang digelar KPU Kutim di Gedung Serba Guna (GSG) Pemkab Kutim sejak Kamis (2/5) lalu berlangsung marathon agra rampung sebelum Senin (6/5). Peserta RPT yang terdiri KPU, Bawaslu, PPK dan Perwakilan Parpol mau tidak mau harus bergadang hingga dini hari.

                Kerja keras yang menguras tenaga ini, sebelumnya dialami PPK ketika menggelar RPT tingkat kecamatan. Tak heran, akibat kelelahan dan faktor kesehatan yang fit, banyak anggota PPK jatuh sakit bahkan meninggal dunia.

                Sementara di arena RPT sama sekali tidak tim medis yang bertugas, sehingga ketika ada yang sakit mau tidak mau harus dibawa ke RS terdekat. Namun, jika penderita gangguan jantung bisa berakibat fatal karena umumnya peserta RPT tidak mengetahui apa-apa tindak medis. “Memang Pemilu tahun 2019 ini benar-benar menguras tenaga dan pikiran, disisi lain dikerja target waktu yang telah ditetapkan KPU pusat,” aku sejumlah anggota PPK ketika ditemui Suara Kutim.com di luar ruang rapat, Ahad (5/5) sore.(SK11)