Beranda kutim Sekolah Kebanjiran, Siswa SD DDI Numpang di SMP

Sekolah Kebanjiran, Siswa SD DDI Numpang di SMP

0

Loading

Siswa SD DDI Sebelum UN di SMP DDI(Foto ist)

SANGATTA,Swara Kaltim.
     Malang  betul nasib siswa kelas VI SD Darud Da’wah Al-Irsad Sanggata Utara, terpaksa mengikuti ujian di SMP DDI.  Dikatakan Kepala Sekolah SD-DDI Sangatta Utara Arief Rahman, siswanya  harus menumpang  di SMP DDI dikerenakan semua ruangan kelas belajar terendam air akibat banjir.

    SD yang juga berdampingan dengan SMP tumpangannya tersebut masih dalam tahap perbaikan dan penimbunan ruangan. UN  yang di laksanakan pada 19 Mei 2014 hingga 21 Mei 2014 ini diikuti   43 peserta yang di bagi ke dalam 3 ruangan.  “Ujian pertama kali ini kita menumpang di gedung sekolah SMP DDI, karena sekolah yang biasa digunakan tempat belajar di rendam banjir,” kata Rahman.

Adanya tumpangan SD-DDI di SMP DDI mengakibatkan diundurnya jadwal pembelajaran di SMP DDI, dari 07.30 Wita  sudah masuk kelas  menjadi jam 11.00 Wita.  Walaupun harus  menumpang disekolah lain, Rahman berharap anak didiknya  bisa mengikuti ujian dengan baik dan sukses. “Kita hanya mengharapkan bantuan saja lagi, karena kalau dilihat sekolah yang saya pimpin ini jauh dari kelayakan,” ujar Rahman.(SK-03)