Beranda kutim adv pemkab Tahun Ini RT di Sangatta Utara Mendapat Dana Rp50 Juta

Tahun Ini RT di Sangatta Utara Mendapat Dana Rp50 Juta

0

Loading

SANGATTA (22/2-2019)

 

Sekda Irawansyah

Alokasi Dana Desa (ADD) tiga desa di Kota Sangatta bakal naik di tahun 2019, karena ada dana RT yang besarnya Rp50 juta per RT. Karena itu, dana ADD untuk tiga desa di Sangatta Utara, akan meningkat ratusan persen.
Masuknya dana RT ke ADD, diakui Sekretaris Daerah (Sekda) Kutim Irawansyah ketika dikonfirmasi wartawan, beberapa hari lalu. “Penyaluran dana RT, akan masuk melalui ADD. Jadi dana RT ini akan langsung ditambahkan di ADD,” katanya.

Diakui, dana RT ini masih fokus di Sangatta Kota, namun ke depan, mungkin bupati juga bisa pikirkan untuk RT di luar Kota Sangatta. “Kita fokus dulu di Sangatta. Setelah itu, dievaluasi untuk diluar sangatta. Namun itu tergantung kebijakan bupati,” katanya.

Meskipun belum ada perincian peruntukan dana RT, namun Irawansyah mengakui, jika dana itu tergantung peruntukan RT masing-masing, sesuai kebutuhan. Namun, dana itu dimungkinkan untuk biaya membuat pos kamling, dan berbagai kegiatan warga termasuk gotong royong di lingkungan RT.

Sebelumnya, Bupati Ismu menyatakan akan berusaha janji politiknya kepada Ketua RT di Sangatta Utara, akan memberikan dana segar ke RT di Sangatta Utara sebesar Rp50 juta per RT.

Ketua Forum RT Kutim Basti Sanggalangi mengakui jika tahun ini pemerintah akan memenuhi janji politiknya untuk mengalokasikan anggaran Rp50 juta untuk tiap RT dalam kota. Menuru Basti, dalam hitungannya, satu desa ada yang dapat dana RT Rp2,8-3 miliar. Karena itu, pihanya tidak ingin dana RT masuk ADD, karena justru dana RT ini jauh lebih besar dari dana ADD. (ADV-Humas Setkab Kutim)