Beranda hukum Anik Minta Perawat Profesional Dikembalikan ke RSU Kudungga

Anik Minta Perawat Profesional Dikembalikan ke RSU Kudungga

0

Loading

SANGATTA (19/12-2018)

Masalah di RSU Kudungga Sangatta tampaknya banyak, selain masalah keuangan, masalah yang tak kalah pentingnya soal tenaga kesehatan.  Direktur Rumah Sakit Kudungga  Anik Istiyandari  minta  perawat profesional sebanyak  20 orang  sebagai persiapan  untuk mengikuti penilaian akreditasi awal tahun depan menjadi  RSU Paripurna.

“Kami minta pada pemerintah agar mengembalikan sekitar 20 perawat profesional dari dinas kesehatan termasuk  klinik-klinik termasuk yang di Klinik  Korpri, untuk kembali ke RSU Kudungga. Perlunya mereka kembali, untuk  mengisi kekurangan  perawat profesional  di RSU Kudungga,” ungkap Anik.

Ia mengakui,  mereka yang dia minta merupakan mantan perawat  Kudungga yang  karena merasa jenuh, minta   pindah ke dinas termasuk klinik.  “Ini hal biasa, karena perawat juga ingin suasana baru,  namun setelah beberapa tahun pindah, dimohon untuk kembali ke RSU yang memang membutuhkan perawat professional,” ungkapnya seraya menambahkan kualifikasi perawat profesional antara lain sudah punya STR, serta mengikuti pelatihan rutin. 

Sebelumnya, masalah  kurangnya perawat profesional di RSU Kudungga  dilontarkan   Anik karena mereka menerima  bidan. Sementara jumlah  bidan  di RSU  sudah lebih dari kebutuhan termasuk tenaga adminitrasi.   “Kami minta   tenaga adminitrasi, termasuk bidan dikurangi, sementara tenaga perawat profesional dikembalikan,” harapnya.(SK2)