Beranda ekonomi Beragam Suku Di Kutim, Modal Membangun Kutim Lebih Maju dan Sejahtera

Beragam Suku Di Kutim, Modal Membangun Kutim Lebih Maju dan Sejahtera

0
Suasana pawai pembangunan dan budaya yang digelar Kamis (13/10) tadi dimana beragam kebudayaan ditampilkan. (Foto Muhtar- Kabag Humas Kutim)

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com (13/10)
Ditampilkannya beragam seni budaya yang direpleksikan peragaan busana budaya pada pawai pembangunan dan budaya, Kamis (13/10) mengambarkan keberagaman budaya ada di Kutim.
Bupati Ismunandar seusai melepas peserta Pawai Pembangunan dan Budaya menyebutkan keberagaman budaya yang dapat menjadi sumber kekuatan untuk membangun Kutim lebih baik dan sejahtera. “Hampir semua suku ada di Kutim, pada saat pawai semua terlihat nyata karenanya saya harapkan banyaknya suku di Kutim ini semakin memperkokoh semangat sumpah pemuda serta modal besar bagi Kutim menapak pembangunan yang lebih baik,” kata bupati.
Pawai pembangunan yang digelar menyemarakan HUT ke 17 Kabupaten Kutai Timur, diikuti semua SKPD Pemkab Kutim termasuk kecamatan, selain itu sejumlah sekolah dan organisasi kemasyarakatan.
Kecamatan Muara Ancalong yang tahun ini telah berusia 115 tahun, boleh dikata sebagai delegasi terbanyak. Pasalnya sesuai usianya, kecamatan yang berada di tepi Sungai Kelinjau dan mempunyai rumah tua (115 tahun,red) mengirim 115 orang sebagai peserta pawai selain itu akan mengikuti berbagai lomba yang digelar termasuk mensukseskan bakar jagung.
Pengamatan Suara Kutim.com selain peserta jalan kaki, sejumlah peserta juga menggunakan kendaran hias sehingga disepanjang rute pawai menjadi perhatian masyarakat termasuk Wabup Kasmidi Bulang, Ketua DPRD Mahyunadi serta anggota Forkominda Kutim. (SK11)

Artikulli paraprakKetika Anak TK ABA 2 Sangatta Bertanya Soal Tertib Berlalulintas
Artikulli tjetërDana Pendidikan Dipangkas, Ortu Siap-Siap Bayar Bulanan ke Sekolah