Beranda foto Dukcapil Tak Yakin Penduduk Kutim Lebih 500 Ribu

Dukcapil Tak Yakin Penduduk Kutim Lebih 500 Ribu

0

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com (24/4)
Asumsi penambahan jumlah Tempat Temungutan Suara (TPS) antara 30 hingga 50 TPS atau diperkirakan akan menjadi 750 TPS yang tersebar di Kutai Timur (Kutim) pada Pemilihan Bupati (Pilbup) Kutim, 9 Desember 2015 mendatang, menurut Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kutim, Januar Harlian Putra Lembang Alam, tidak realistis.
Ditemui Suara Kutim.com belum lama ini, ia menyebutkan jumlah penduduk Kutim yang tercatat sekarang ini hanya 412.698 jiwa sehingga jumlah TPS kemungkinan tidak akan jauh berbeda dengan saat dilakukannya Pilpres lalu bahkan diperkirakan menyusut karena asumsi satu TPS untuk 800 jumlah pemilih.
Disebutkan, penduduk Kutim hingga akhir Desember tahun lalu sebanyak 412.698 jiwa dan tidak semua sebagai pemilih potensial karena harus dikurangi jumlah penduduk yang meninggal dunia, pindah serta berumur dibawah 17 tahun. “Angka potensi pemilih atau angka daftar pemilih tetap (DPT) untuk Kutim otomatis akan menyusut,” ungkap Januar.
Ia mengakui, Data Penduduk Pemilih Potensial Pemilu (DP4) diserahkan Kementrian Dalam Negeri kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat pada bulan Juni, kemudiann diserahkan kepada daerah. Januar menyebutkan yang baru diserahkan Kemendagri kepada KPU, Jumat (17/4) berupa Daftar Agregat Kependudukan Kecamatan (DAK2).
Sebagai gambaran, pada Pemilu 2014 penduduk Kutim tercatat 580.091 jiwa terdiri pria 321.901 jiwa dan perempuan sebanyak 258.190 jiwa, dan yang punya hak pilih sebanyak 245.343 orang dengan 685 TPS. Beberapa bulan kemudian pada Pilpres, warga Kutim yang punya hak pilih menjadi 277.168 orang dengan 674 TPS.(SK-03)