Beranda foto Kapolres Mulai Gerah, Akan Buru Pembakar Lahan

Kapolres Mulai Gerah, Akan Buru Pembakar Lahan

0
Lahan-lahan di kawasan Jalan Pendidikan Sangatta utara yang dibuka dengan cara dibakar.

Loading

SANGATTA ,Suara Kutim.com (30/9)
Pelaku pembakar lahan tampaknya beleha-leha dengan perbuatannya pasalnya nggak bakalan ditangkap aparat keamanan. Bakar dan tinggalkan, tampaknya menjadi gaya pembakaran lahan sekitar Sangatta dalam beberapa pekan terakhir.
Kondisi ini semakin memparah keadaan asap di Sangatta dan sekitar, tim terpadu yang dibentuk Bupati Ardiansyah Sulaiman seperti dijadikan alat pemadam semata. “Saatnya ada tindakan hukum, jika tidak asap akibat pembakaran lahan semakin menjadi-jadi di Sangatta,” kata Shanti – warga Sangatta yang mengeluhkan asap semakin menebal.
Keluhan warga Sangatta Lama ini ada benarnya, ternyata sepanjang Jalan Pendidikan dan Seokarno – Hatta Sanggata Utara, setiap jam ada saja lahan terbakar termasuk sekitar SMK Kelautan Sangatta, Rabu (30/9) siang tadi.
Kabakaran yang membuat asap putih membumbung tinggi membuat jajaran Polres Kutim kerja keras memadamkan. Usaha pemadaman terhadap si jago merah yang telah melahap seluas 4 Ha dipimpin Kapolres AKBP Anang Triwidandoko yang datang bersama pasukannya berjumlah 35 orang, kemudian sejumlah anggota Timdu datang dengan satu unit mobil pemadam. “CatatanKepolisian, pembakaran lahan di lahan ini yang ketiga kalinya, kami akan selidiki siapa pemilik dan yang membakar kalau diketahui akan diproses karena perbuatannya telah merugikan orang banyak,” sebut kapolres.
Data yang diperoleh kapolres, pembakaran lahan dekat sekolah kejuruan ini merupakan yang kesekian kali terjadi. Ia melihat, sekitar TKP banyak jalan yang dibuat untuk memudahkan oknum melakukan pembakaraan. “Analisanya jelas lahan yang terbakar memang ulah masyarakat. Artinya, ada kesengajaan dari masyarakat yang ingin membuka lahan dengan cara membakar,” ungkap kapolres yang datang bersama Wakapolres Kompol I Nyoman Suantara, Kasat Reskrim AKP Andika Dharma Sena, Kanit Tipikor Iptu Abdul Rauf.(SK-02/SK-03/SK-11)